DLH Wajo Bersihkan Lapangan Merdeka Sengkang Jelang Peringatan Hari Kesiapsiagaan Satpol PP dan Linmas Sulsel

SengkangCeloteh.Online – 13 April 2025
Menjelang peringatan Hari Kesiapsiagaan Satpol PP dan Linmas se-Sulawesi Selatan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Wajo menggelar kegiatan bersih-bersih di Lapangan Merdeka Sengkang, Minggu (13/4).

Baca juga : Bupati Wajo Tertibkan Aset, Kendaraan Dinas Roda Empat Diperiksa

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala DLH Wajo, Alamsyah, dan melibatkan Satgas serta Barikade DLH. Mereka melakukan pembersihan serta pembenahan di area sekitar lapangan, yang akan menjadi pusat kegiatan pada Senin, 14 April 2025.

“Ini bagian dari komitmen kami dalam mendukung kelancaran dan kenyamanan acara, sekaligus menjaga lingkungan tetap bersih dan tertata,” ujar Alamsyah di sela-sela kegiatan.

Baca juga : Wakil Ketua DPRD Sulsel Sufriadi Arif bersama komisi D kunjungan kerja di sidrap

DLH Wajo juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kebersihan lingkungan dengan menerapkan gerakan SAPA, TEGUR, SAMPAIKAN—sebuah ajakan untuk saling peduli dan mengingatkan pentingnya membuang sampah pada tempatnya.

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *